Tips membeli motor bekas di grup jual beli Facebook

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Membeli motor second memang merupakan salah satu alternatif untuk memiliki motor impian, banyak situs jual beli online yang menyediakan motor bekas, diantaranya olx.co.id, Berniaga.com dan masih banyak yang lainya, namun sekarang media sosial facebook melalui grup juga berperan sangat efektif bagi pemilik motor bekas untuk menjual motor bekasnya, membahas tentang jual beli online lewat grup jual beli facebook kali ini saya akan membagikan beberapa tips pertimbangan membeli motor bekas lewat grup jual beli facebook.
Berikut Tipsnya...

SEBELUM MELIHAT FISIK MOTOR
Sebelum sobat melihat fisik motor sebaiknya sobat mencari info tentang kendaraan yang akan dijual tersebut, berikut info yang harus sobat ketahui.

1. Tanyakan surat-surat motor
Banyak penjual yang memposting gambar motor tanpa menyertakan spesifikasi yang lengkap termasuk STNK dan BPKB, jika BPKB dan STNK tidak ada, sebaiknya sobat mencari motor bekas lain.

2. Tanyakan Tahun keluaran motor
Hal ini merupakan hal penting karena harga motor bekas sangat berpengaruh dengan tahun keluaran motor, semakin lama motor biasanya nilai jualnya semakin murah.

3. Tanyakan Pajak Kendaraan
Harga juga berpengaruh dengan pajak kendaraan, semakin lama pajak motor tidak dibayar maka harga motor semakin susut, tanyakan kepenjual apakah harga yang ditawarkan sudah termasuk pajak dihidupkan atau belum.

4. Cari info harga pasaran
Mengetahui harga pasaran sangat penting agar sobat tidak membeli motor kemahalan, hal ini juga dapat menjadi acuan sobat dalam menego harga, banyak cara agar sobat dapat mengetahui harga pasaran, bisa lewat teman, koran, atau bisa juga bertanya sama si mbah google.

5. Jangan menawar sebelum anda melihat fisik motor
Sebaiknya penawaran dilakukan setelah sobat melihat fisik motor, karena sobat juga harus kondisi mesin dan lain-lain.

KETIKA MELIHAT FISIK MOTOR
Ketika sobat melihat fisik motor berikut hal penting yang harus sobat ketahui

1. Perhatikan kondisi mesin
Hidupkan sepeda motor dengan Kick starter dan Juga electrik starter (starter tangan), dengarkan suara mesin, apakah terdengar halus dan tidak ada suara lain selain suara mesin dan knalpot, sobat juga dapat mengecek kondisi karburator sobat bisa lihat di artikel tentang Cara mengetahui karburator bermasalah pada sepeda motor bekas. Sebaiknya sobat juga dapat mengecek oli mesin jangan sampai diisi terlalu banyak dan terlalu kental karena ini dapat membuat suara mesin terdengar lebih halus.

2. Perhatikan kondisi rangka
Sobat bisa mengecek dengan cara mendirikan motor dengan standar dua, perhatikan kondisi stang (setir motor) kalau miring, bengkok atau goyang kemungkinan pernah jatuh. cek juga kelurusan antara ban belakang dan depan, jika sejajar lurus berarti kondisi rangka lurus.

3. Tes mengendarai
Bila di izinkan dikendarai, rasakan kestabilan motor dijalan lurus, rasakan suspensi/subreaker dijalan yang bergelombang, rasakan kestabilan pengereman baik rem depan maupun belakang, rasakan juga pengoperan gigi baik gigi rendah maupun tinggi.

4. Tanyakan juga tentang onderdil asli bawaan pabrik
Motor bekas kadang telah dimodif oleh pemilik dan biasanya alat/onderdil asli masih disimpan tanyakan kalau motornya jadi dibeli apakah onderdil aslinya ikut atau tidak, hal ini juga bisa menjadi pertimbangan anda dalam menawar nanti.

Sekian info sederhana ini semoga bermanfaat bagi sobat dalam memilih motor bekas.
Terima kasih telah berkunjung
Wassalam...

Komentar